Rabu, 22 Juni 2011

USIR JERAWAT USIL DI BADAN


Jerawat timbul karena kelebihan sebum (subtansi berminyak yang melembapkan kulit) yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous. Kelebihan sebum ini kemudian bercampur dengan sel-sel kulit, yang menyumbat pori-pori dan mengundang bakteri, sehingga menghasilkan lesi meradang yang dikenal sebagai jerawat.

Faktor pemicu kemunculan jerawat ini bisa karena stres, hormon, menstruasi, sejumlah faktor lain yang diduga sebagai penyebab munculnya jerawat di tubuh adalah kombinasi keringat dan pakaian ketat.

Mengusir jerawat di tubuh tidak selalu mudah diatasi, terutama di wilayah punggung yang sulit terjangkau. Untuk mengatasinya, sedikit tips dari Rumah Geulis untuk anda semua Geulis ;)

1. Cuci daerah rawan jerawat setiap hari menggunakan sabun antibakteri, atau lap dengan pembersih berbasis asam salisilat.

2. Olesi area bermasalah dengan krim benzoil peroksida 5-10 persen untuk mengeringkan jerawat. Kulit tubuh lebih tebal dibandingkan dengan kulit wajah sehingga lebih mampu mengatasinya. Kemudian, gunakan pelembap yang mengandung asam alfa hidroksi untuk mengelupas kulit dan memerangi kekeringan. Anda juga dapat menggunakan benzoil peroksida untuk mengobati jerawat tertentu.

3. Untuk area tubuh tak terlihat di mana jerawat bersembunyi, misalnya pantat, gunakan scrub lembut saat Anda mandi guna menyingkirkan sel-sel kulit mati. Tapi, jangan menggosok area sekitarnya karena dapat meningkatkan iritasi dan peradangan.

4. Jangan lupa mencuci daerah rawan jerawat segera setelah Anda berkeringat. Mandi sesegera mungkin sehabis berolahraga atau saat tubuh basah kuyup oleh keringat.


(Aisyah Azumi for Rumah Geulis)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar