Jumat, 20 Maret 2015

mengenal Jenis Minyak Zaitun (Olive Oil)

Sekedar informasi buat kamu, Geulis ;-)

1. Extra Virgin Olive Oil

Berasal dari perasan pertama buah zaitun. Extra Virgin Olive Oil ini mengandung nutrisi & vitamin yang tinggi, tanpa bahan kimia tambahan, tektur lembut, warna bening, tingkat asam oleat-nya kurang dari 1 %.

Extra Virgin Olive Oil inibiasa digunakan untuk memasak, salad dressing, atau langsung digunakan menjadi celupan roti.

2. Virgin Olive Oil

Berasal dari pengolahan tahap kedua buah zaitun. Biasanya digunakan untuk memasak, salad dressing, dan lainnya.

3. Pure Olive Oil

Merupakan campuran dari refined olive oil & virgin olive oil. Pure Olive Oil ini mengandung sedikit vitamin E, dengan kandungan nutrisi lebih rendah dan harganya lebih murah. Minyak ini cocok untuk memasak dengan suhu tinggi.

4. Pomace Olive Oil

Minyak ini merupakan grade paling rendah dari minyak zaitun. Berasal dari residu minyak yang tersisa di pomace zaitun. Bisa dipergunakan untuk memasak pada suhu tinggi.

5. Lite Olive Oil

Mengandung sejumlah kecil Virgin Oil. Rasanya ringan dengan warna yang cerah. Jumlah kalori & lemak sama dengan minyak zaitun lainnya. Untuk minyak ini merupakan minyak dengan kualitas rendah dari buah zaitun.






Selasa, 20 Agustus 2013

KESALAHAN DALAM Ber-MAKE UP

Make Up yang sempurna dalah make up yang dapat membuat sipemakai terlihat natural, cantik serta segar. Cek beberapa kesalahan yang terkadang tanpa disadari dilakukan oleh kita , Geulis ;-)




Foundation atau Bedak Tidak Rata
Fungsi utama foundation adalah memberi efek sempurna, kulit mulus dan rata di semua bagian wajah dan leher. Jika Anda memakai foundation tidak rata, warna kulit jadi tidak rata dan memberi kesan aneh.

Eyeliner Terlalu Tebal
Okelah Anda ingin memakai eyeliner dengan efek dramatis seperti aktris Korea Selatan, tetapi semakin tebal Anda pakai (terutama jika mata Anda sudah lebar), Anda justru akan terlihat sangat menakutkan. Eyeliner memberi efek melebarkan mata, sehingga tidak perlu memakainya tebal jika mata Anda sudah lebar.

Eyeshadow Pelangi
Ini bukan tahun 80-an dimana Anda bisa memakai eyeshadow warna merah dan biru bersamaan (kecuali Anda sedang main teater). Tidak perlu memaksakan warna eyeshadow harus sama dengan baju. Jika pakaian Anda biru dan Anda ragu harus meletakkan eyeshadow biru di sebelah mana pada kelopak mata, pakai eyeshadow warna natural lebih baik.

Pipi Semerah Badut
Ada perbedaan besar antara pipi segar merah merona dan pipi badut. Pastikan pencahayaan di tempat Anda memoles makeup cukup terang, karena seringkali kita merasa warna sudah pas saat di dalam ruangan, tetapi tampak berlebih saat sudah berada di ruangan dengan cahaya alami.

Lipstik Terlalu Merah atau Gelap
Usia 20 hingga 25 adalah usia dimana kulit Anda sedang bagus-bagusnya dan berkilau. Karena itu, tidak perlu mencuri perhatian orang lain dengan memakai lipstik merah menyala. Hindari juga memakai lipstik dengan warna terlalu gelap karena Anda akan terlihat dua kali usia Anda saat ini.

Alis Terlalu Tebal dan Lebar
Memakai alis yang pas sesuai bingkai wajah adalah yang terbaik. Jangan memakai alis dengan warna terlalu tebal atau bentuk yang terlalu lebar. Anda ingin tampil cantik bukan meniru gaya alis Sinchan.

(Vemale)

Kamis, 23 Mei 2013

Rasa Cinta Pria Untukmu Memudar?...No...no..no...

Semoga tidak terjadi pada diri kita yah Geulis..;-)

Tapi pada tau gak sih nih, faktor-faktor apa yang membuat cinta para pria memudar ?

cek this out !!!


1. Pertengkaran

Minimalisir pertengkaran yang membuat pria lelah menghadapainya. Contoh : Berargumen tanpa alasan. Diam tanpa ada kejelasan penyebabnya, dan semacamnya...Duuhhh...

2. Lebih Cuek

Pria suka diperhatikan. Namun bukan berarti posesif ;-) Pria juga tak mau wanitanya cuek dengan penampilan...so?? perhatikan dirimu dan juga dirinya.


3. Kebiasaan yang Tidak Sehat

Kebiasaan yang tidak sehat dapat berpengaruh terhadap hubungan asmara loh. Sering makan junk food dan jarang berolah raga dapat membuat kulit kusam dan mood jadi buruk. Tidak ada yang orang yang suka wajah kusam dan murung...betul?


4. Ex Factor

Ex Factor = faktor mantan...serem banget yah? Bila kita masih sering membahas mantan kekasih, maka pria berpikir bahwa kita masih punya perasaan padanya. Terlebih bila kita membandingkan mantand kekasih dengan kekasih kita yang sekarang...oww...jangan sampai :-(

5. Drama

Masalah pasti dimiliki oleh setiap manusia. Tapi bukan berarti kita harus mendramatisirnya. Mengeluh pada kekasih sah-sah saja, namun sedikit-sedikit mengeluh juga bisa membuat pria risih dan enggan berada lama di sisi kita .

Senin, 20 Mei 2013

Operasi Plastik, memperbaiki, bukan merubah

Proses bedah plastik atau biasa disebut dengan operasi plastik, merupakan cabang ilmu kedokteran yang bertujuan merekonstruksi atau memperbaiki bagian tubuh manusia melalui operasi kedokteran (medis). (Wiki)

Namun, seiring berjalannya waktu kebanyakan proses bedah ini dilakukan dengan tujuan merubah sesuatu yang sudah pada porsinya.

Tidak sedikit efek yang terjadi dari proses pembedahan ini.

Salah satunya pengalaman Alicia Douvall, model asal Inggris yang ketergantungan melakukan operasi ini bahkan hingga mencapai 350 kali rekonstruksi pada wajahnya.

Alicia, model yang pernah mengaku memiliki skandal dengan  Simon Cowell dan anggota Simply Red, Mick Hucknall, kini tidak dapat tersenyum. Wajahnya penuh luka sayatan dan terlihat bengap.

"Apa yang telah aku lakukan menghancurkan hatiku. Bayangkan ketika menggendong bayi perempuanmu untuk pertamakali dan tidak mampu untuk tersenyum. Aku merasa sangat egois. Sekarang impianku adalah suatu hari nanti Papaya (nama putri Alicia) bisa melihat senyumanku untuk pertamakali," ungkap wanita 34 tahun itu, seperti dikutip The Sun. 

Meskipun kini dunia mengakui bahwa hasil bedah plastik terbaik ada di wilayah Korea Selatan, namun tahukah anda bahwa kini hampir seluruh wanita di Korea Selatan berwajah sama?

Merujuk pada salah satu situs di Indonesia (Wolipop) yang menampilkan bahasan operasi plastik, ada seorang user bernama ShenTheWise yang menampilkan deretan 20 foto dari Miss Korea dengan caption "Korea's plastic surgery mayhem is finally converging on the same face ".


Hampir 3.000 orang berkomentar tentang profil para finalis Miss Korea 2013 tersebut. Salah satunya komentar dari pemilik akun HotBrownie, "Begitu banyaknya minat operasi plastik yang dilakukan di Korea mengakibatkan kekacauan operasi plastik hingga pada akhirnya menciptakan wajah yang sama." (Kompas)

AisyahAzumi/Wolipop/Kompas

Rabu, 28 Desember 2011

Menjadi Karyawan Bahagia? Why Not?! :)


Hiiii Geulis...
Menjadi karyawan terlebih dengan jam kerja panjang di kantor membuat kita kehilangan 'kebahagiaan'. Sedikit berbagi tips untuk karyawan-karyawan yang tengah suntuk ;)...

1. PERLUNYA CUTI
Jangan mengabaikan yang namanya cuti. Studi menunjukan bahwa dengan berlibur, stres dan depresi dapat berkurang dan kepercayaan diri meningkat. Sesingkat apapun waktu cuti yang diberikan perusahaan sebaiknya dimanfaatkan sehingga keseimbangan hidup tercipta .

2. SANTAI DI HAPPY HOUR
Berbincang ringan ketika jam makan siang atau ketika office hour selesai dengan rekan kerja bisa meningkatkan kebahagiaan selama di kantor. Sebab, menurut survey di USA orang bahagia menghabiskan sekitar tujuh jam sehari untuk bersosialisasi dengan keluarga atau teman-temannya.

3. PERSINGKAT WAKTU TRANSPORTASI ANDA
Kemacetan menjadi penyebab stres tingkat tinggi bagi hampir seluruh karyawan yang menggunakan transportasi baik umum dan pribadi. Dengan berjalan kaki atau menggunakan sepeda menuju kantor merupakan solusi terbaik.

4. BERORGANISASI
Bergabung dalam sebuah kelompok organisasi atau ikut ambil bagian dalam pertemuan sebulan sekali akan menghasilkan kebahagiaan dua kali lipat daripada penghasilan yang diperoleh (Peneliti Robert D.Putnam, penulis "Bowling Alone: The Collapse and Revival of America Community").


5. MENJADI SUKARELAWAN
Kebahagiaan didapat ketika kita berbuat sesuatu yang berguna tanpa pamrih. Dengan membantu orang lain mencapai tujuannya akan meningkatkan kekuatan diri dan lebih fokus terhadap masalah pribadi.


6. THINK TWICE ABOUT PROMOTION
Terkadang sebagai karyawan kita menunggu masa promosi untuk meningkatkan penghasilan. Namun pernahkah terlintas bahwa dengan meningkatnya penghasilan kita maka tuntutan dari perusahaan pun meningkat? 


AisyahAzumi for Rumah Geulis :)
(VN)

Rabu, 22 Juni 2011

USIR JERAWAT USIL DI BADAN


Jerawat timbul karena kelebihan sebum (subtansi berminyak yang melembapkan kulit) yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous. Kelebihan sebum ini kemudian bercampur dengan sel-sel kulit, yang menyumbat pori-pori dan mengundang bakteri, sehingga menghasilkan lesi meradang yang dikenal sebagai jerawat.

Faktor pemicu kemunculan jerawat ini bisa karena stres, hormon, menstruasi, sejumlah faktor lain yang diduga sebagai penyebab munculnya jerawat di tubuh adalah kombinasi keringat dan pakaian ketat.

Mengusir jerawat di tubuh tidak selalu mudah diatasi, terutama di wilayah punggung yang sulit terjangkau. Untuk mengatasinya, sedikit tips dari Rumah Geulis untuk anda semua Geulis ;)

1. Cuci daerah rawan jerawat setiap hari menggunakan sabun antibakteri, atau lap dengan pembersih berbasis asam salisilat.

2. Olesi area bermasalah dengan krim benzoil peroksida 5-10 persen untuk mengeringkan jerawat. Kulit tubuh lebih tebal dibandingkan dengan kulit wajah sehingga lebih mampu mengatasinya. Kemudian, gunakan pelembap yang mengandung asam alfa hidroksi untuk mengelupas kulit dan memerangi kekeringan. Anda juga dapat menggunakan benzoil peroksida untuk mengobati jerawat tertentu.

3. Untuk area tubuh tak terlihat di mana jerawat bersembunyi, misalnya pantat, gunakan scrub lembut saat Anda mandi guna menyingkirkan sel-sel kulit mati. Tapi, jangan menggosok area sekitarnya karena dapat meningkatkan iritasi dan peradangan.

4. Jangan lupa mencuci daerah rawan jerawat segera setelah Anda berkeringat. Mandi sesegera mungkin sehabis berolahraga atau saat tubuh basah kuyup oleh keringat.


(Aisyah Azumi for Rumah Geulis)

Senin, 02 Mei 2011

Aromaterapi Membuat Mood Lebih Baik

Mengapa ?

Karena aromaterapi memiliki bau-bauan yang menyenangkan sehingga mampu membangkitkan kenangan dan memori yang mempengaruhi emosi seseorang.

Memori dan kenangan yang bangkit dengan menggunakan aromaterapi nantinya akan membantu healing (penyembuhan) dan juga membantu mengeluarkan emosional tertentu.

Aromaterapi biasanya menggunakan minyak essensial yang telah diekstraksi dari berbagai bagian tanaman, seperti bunga (jasmine dan lavender), akar (jahe), daun (daun jeruk), kulit (kulit jeruk mandarin dan lemon) dan kulit batang (kayu manis).

Bagian tanaman (teurapic plant) yang digunakan tentunya mengandung bahan esensial tertentu yang berkhasiat.

Aromaterapi ternyata juga bisa mengembalikan keseimbangan tubuh secara keseluruhan (holistic).

Jangan ragu gunakan aromaterapi mulai sekarang yah Geulis :)

(AisyahAzumi for Rumah Geulis)